HMJ PGMI sukses adakan Dialog Mahasiswa pada Jum’at, 24 Maret 2017 di LT Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Dialog ini mengangkat tema “Seberapa Penting Organisasi bagi Mahasiswa?”. HMJ PGMI menghadirkan dua mantan aktivis kampus sebagai narasumber, yakni Rasyid Ridha, S.Pd. dan Haerul Akbar, S.Pd. Keduanya pernah menjadi ketua di himpunan jurusan maupun lembaga tingkat fakultas. Acara dialog mahasiswa ini dihadiri oleh para mahasiswa UIN Alauddin Makassar serta beberapa mahasiswi Universitas Islam Makassar (UIM).
Dalam dialog ini, narasumber memberikan sedikit gambaran mengenai dunia politik serta seputar keorganisasian, khususnya organisasi kemahasiswaan. Acara dilanjut dengan tanya jawab mengenai kiat-kiat dalam berorganisasi, serta solusi mengenai kendala yang pernah dialami mahasiswa selama berorganisasi.
Dalam sambutannya, Dr. Muhammad Yahdi, M.Ag. (Sekjur PGMI) menceritakan pengalaman-pengalamannya dalam dunia organisasi serta manfaat yang berorganisasi. Banyak hal yang ia dapatkan setelah memutuskan untuk berorganisasi dan itu berdampak dalam jangka panjang. Haerul akbar sebagai narasumber juga menghimbau mahasiswa agar menjadi mahasiswa akademisi yang berorganisasi, sukses akademik dan sukses organisasi.