Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) UIN Alauddin Makassar Periode 2023 Gelar Pelantikan dan Rapat Kerja

  • 19 Maret 2023
  • 02:32 WITA
  • officialPGMI
  • Berita

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas lslam Negeri Alauddin Makassar Periode 2023 sukses menggelar kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja (Raker).

Kegiatan Pelantikan dan Raker ini digelar di Ruangan Lt Tarat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UINAM pada hari Jumat (17/03/2023) dan dilanjutkan dengan Rapat Kerja (Raker) keesokan harinya  di Warkop Fira, Jalan Macanda, Kabupaten Gowa pada hari Sabtu-Minggu (18-19/03/2023).

Tema dari kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja ini adalah “Aktualisasi Kinerja Pengurus Yang Loyal dan Berkarakter Dalam Menyambut Era Baru HMJ PGMI Periode 2023”. Pada rangkaian acara diawali dengan pelantikan yang dibuka oleh Sekretaris Jurusan PGMI ibu Dr. Rosdianah, M. Pd. I. dan juga di hadiri oleh Ketua Senat Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan serta para tamu undangan.

Pada saat pelantikan Sekretaris Jurusan ibu Dr. Rosdianah M. Pd. I. berpesan Semoga pada Era baru pengurusan HMJ PGMI periode 2023 ini dapat memberdayakan SDM dalam ruang lingkup Mahasiswa PGMI UIN Alauddin Makassar untuk dapat bersaing pada skala Nasional dan Internasional terkhusus dalam hal pendidikan, jelasnya.

Kemudian adapun rapat kerja (Raker) ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menyusun program kerja HMJ PGMI UIN Alauddin Makassar untuk satu periode kepengurusan. Pada rapat kerja ini, Afdal Anugrah selaku Ketua HMJ PGMI UIN Alauddin Makassar Periode 2023 mengatakan  dengan diadakannya rapat kerja ini HMJ PGMI dapat melahirkan program kerja yang benar-benar mengaktualisasikan kinerja para pengurus dalam 1 periode kedepan, jelasnya.

“Sekali lagi saya katakan teman-teman, HMJ PGMI ini bukan milik saya, tetapi ini milik kita semua (Mahasiswa PGMI)  Jadi saya harap mari bersama-sama kita saling berintegritas dalam mengaktualisasikan kinerja kita melalui program kerja yang akan kita susun untuk 1 periode ini”, lanjutnya.

Ketua panitia, Thoriq mengharapkan kelancaran dari kegiatan inai agar mampu mencapai tujuan pelaksanaan kegiatan yaitu menyusun program kerja HMJ PGMI UIN Alauddin Makassar untuk satu periode kepengurusan.